Recent Posts

    Resep Masakan Tumis Buncis Udang



    RESEP SAHUR PRAKTIS TUMIS BUNCIS UDANG
    Sudah pasti Sedap sekali rasanya, selain itu banyak kandungan gizinya karena Buncis dan udang adalah bahan masakan yang mudah di olah dan cepat matang saat di masak, selain itu buncis kaya akan kandungan protein, karbohidrat serta banyak vitamin yang sangat bermanfaat bagi tubuh serta memberikan energi di saat anda menjalani ibadah puasa - Proses memasaknya cukup mudah dan cepat hanya di butuhkan waktu 15 - 20 menit untuk memasak dan menyajikan menu masakan tersebut dengan panduan Resep berikut ini :

    Bahan - Bahan Yang di Perlukan :

    200 gram udang ukuran sedang buang kepalanya dan dicuci bersih masukan ke dalam lemari es ( siapkan sejak siang atau malam )

    200 gram buncis yang di cuci bersih dan dipotong serong ( siapkan sejak malam ) dan masukan ke lemari es rak bawah

    3 buah cabai merah besar cuci bersih dan dipotong serong

    3/4 sendok the garam ( atau sesuai selera )

    1 sendok teh gula pasir

    minyak secukupnya untuk menumis

    1 sendok teh penyedap rasa

    1/2 sendok teh merica / lada bubuk

    3 siung Bawang putih ( iris tipis )

    3 butir bawang merah ( iris tipis )


    Cara Membuat Tumis Udang Buncis Praktis :

    Tumis Merah dan bawang putih dengan sedikit minyak hingga harum

    Kemudian masukkan udang, irisan cabai merah dan juga irisan buncis kedalamnya

    Masak dengan api besar hingga layu lalu tambahkan merica bubuk, garam, penyedap rasa dan gula pasir

    Aduk sebentar sampai bumbu merata dan meresap lalu diangkat.


    Sajikan di piring saji untuk menu santapan sahur keluarga anda bersama nasi hangat



    Di Tunggu Hasil Uji Resepnya Ya Bund - Selamat Belajar !

    Catatan :
    Perlengkapan Dan Peralatan Untuk Belajar Memasaknya Bisa :

    http://www.geraiberkah.com

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel